Dr. Rumzi Samin, Prof. Mochammad Saad, dan Prof. Mohammad Zen berbincang dengan Rombongan Kemdagri. f.Adi Pranadipa, umrah.ac.id

Tanjungpinang(umrah.ac.id) -Perekaman E-KTP untuk mencapai target presentase Perekaman Data Kependudukan secara nasional terus dilakukan oleh Kementerian dalam Negeri (Kemdagri).  Perguruan tinggi seperti Universitas  sebagai  Institusi yang memiliki ribuan mahasiswa dapat dijadikan tempat potensial untuk melakukan perekaman data e-KTP, terutama bagi mahasiswa ataupun dosen yang belum melakukan perekaman data e-ktp di kecamatan dimana mereka berdomisili.

Hal itulah yang menjadi dasar bagi Rombongan  perwakilan dari Direktorat Jendral Kependudukan dan Catatan Sipil  Kemdagri untuk mengunjungi Universitas Maritim Raja Ali Haji, Selasa (13/11). rombongan dari Dirjendukcapil tersebut adalah Amin B. Pulungan yang menjabat  sebagai Direktur  Penyerasian Kebijakan dan Perencanaan Kependudukan, Sukirno, serta Karya yang merupakan Koordinator Lapangan e-KTP untuk wilayah Kepulauan Riau. Mereka juga didampingi oleh Konsultan Teknis E-KTP dari ITB, Bugi Wibowo, serta Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Tanjungpinang, Pamri.

Rombongan diterima oleh Wakil Rektor I, Prof. Mochammad Saad dan Wakil rektor II, Prof. Mohammad Zen, Dekan FISIP UMRAH, Dr. Rumzi Samin.

“Tujuan kami ke UMRAH adalah untuk membicarakan mengenai rencana untuk menjadikan UMRAH sebagai salah satu tempat perekaman e-KTP bagi mahasiswa yang belum melakukan perekaman data e-KTP, baik untuk mahasiswa yang berasal dari Tanjungpinang sendiri maupun mahasiswa yang berasal dari luar Tanjungpinang” kata Amin.

“Bahkan untuk dosen yang belum melakukan perekaman e-KTP juga bisa dilayani” lanjut Amin.

Dekan FISIP UMRAH,  Dr. Rumzi mengatakan bahwa jumlah mahasiswa di UMRAH ini sekitar 7000 orang mahasiswa.

“Dari jumlah 7000 orang mahasiswa tersebut, 2000 merupakan mahasiswa FISIP UMRAH yang terbagi di dua kampus, kampus senggarang dan Kampus Sementara SMA 4 di Pusat Kota Tanjungpinang ” ujar pria yang menyelesaikan studi Doktornya di Unpas Bandung ini.

Menurut Amin, perekaman e-ktp di UMRAH ini juga untuk memenuhi target presentasi perekaman data secara nasional dengan memenuhi target presentasi Kota Tanjungpinang.

Ditambahkannya bahwa alat yang digunakan untuk perekaman e-ktp di UMRAH nanti seperti Komputer database, Kamera, Perekam sidik dari dan perekam iris mata akan dipinjam dari Peralatan yang dimiliki oleh pihak Kecamatan.

“Untuk di UMRAH nanti bisa meminjam perangkat perekaman e-ktp dari kantor Kecamatan Tanjungpinang Kota yang jaraknya hanya 500 meter dari UMRAH.” Kata Pamri, Kadisdukcapil Kota Tanjungpinang melengkapi apa yang yang disampaikan oleh Amin.

Kemudian Amin menjelaskan bahwa E-KTP ini juga didukung oleh BPPT untuk perihal keamanan datanya dan basis datanya bisa digunakan untuk akurasi data pemilih pada Pemilu 2014 nanti.

“Jadi dengan dukungan BPPT nanti pada tahun 2014 diharapkan Indonesia sudah bisa melakukan E-Voting pada Pemilu nanti dengan basis data dari Database E-KTP” jelasnya.

Menanggapi hal tersebut Dr. Rumzi menyarankan supaya adanya sosialisasi kepada Mahasiswa dan juga dimumkan di website UMRAH supaya mahasiswa mendapatkan informasi secara lengkap. (dip)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini