Dompak – Total Jumlah pendaftar tahun ini yang menetapkan pilihannya di UMRAH pada jalur penerimaan mahasiswa berbentuk jalur undangan secara nasional ini berjumlah 1.864 orang.

“650 orang yang lulus itu tersebar kepada 19 jurusan di UMRAH yang dipilih sewaktu pendaftaran online SNMPTN” ujar Koordinator Humas Panitia SNMPTN 2017 UMRAH, Budi Primulia. Rabu (26/04/17) di Kampus UMRAH Dompak.

Peserta yang lulus tersebut telah melalui seleksi yang ketat berdasarkan prestasi akademik selama menempuh pendidikan sekolah menengah dari semester 1 hingga semester 5.

90% calon mahasiswa yang lulus melalui jalur undangan SNMPTN berasal dari Kepulauan Riau, sedangkan 10% lainnya tersebar dari berbagai provinsi di Indonesia seperti Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Jambi, Kalimantan Barat, Banten, Jawa tengah, Jawa Timur hingga Sulawesi Selatan. Bahkan ada yang dari Nusa Tenggara Barat (NTB).

Pengumuman resmi telah diumumkan oleh panitia pusat melalui laman http://pengumuman.snmptn.ac.id yang dapat diakses oleh seluruh peserta mulai Rabu, 26 April 2017 sejak pukul 14.00 WIB.

Setelah pengumuman lulus, calon mahasiswa harus melalui tahapan berikutnya, yaitu melakukan unduh borang-borang yang disyaratkan melalui laman www.umrah.ac.id di bagian pengumuman untuk melengkapi berkas verifikasi berkas nilai rapor, penentuan Jumlah Uang kuliah Tunggal (UKT) berdasarkan kondisi keuangan Keluarga calon mahasiswa, dan Berkas bagi pelamar beasiswa bidikmisi.

“Berkas yang disyaratkan dapat dikirim melalui pos, atau diantar sendiri ke UMRAH ,paling lambat tanggal 5 Mei 2017” Ujar Budi Primulia.

Pendaftaran ulang dan pembayaran uang kuliah bagi peserta yang lulus tahap verifikasi akan dilaksanakan pada hari Selasa, 16 Mei 2017 di Auditorium Kampus UMRAH Dompak bertepatan dengan Ujian Tulis Paper Based Test (PBT) dan Computer Based Test (CBT) Jalur SBMPTN yang dilakukan di Senggarang dan beberapa SMA dan SMK di Tanjungpinang dan Batam .(Dip)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini