Falmi Yandri, Ketua Panitia POMRAH 2012(kiri) menerima secara simbolis Piala Bergilir POMRAH tingkat Perguruan Tinggi dari Fahmi Fikri, anggota DPRD Kepri disaksikan oleh rektor UMRAH, Prof. Maswardi M. Amin. f/ Adi Pranadipa

Tanjungpinang – Pekan Olahraga Mahasiswa Universitas Maritim Raja Ali Haji (POMRAH) Pertama tahun 2012 resmi dibuka oleh rektor UMRAH Prof. Dr. Maswardi M. Amin, M.Pd di Planet Futsal Tanjungpinang, Kamis (06/12). POMRAH I tahun 2012 yang memperebutkan Piala Rektor dan Piala Bergilir Tingkat Perguruan Tinggi ini mempertandingkan beberapa cabang olahraga seperti Futsal, Bola Voli, Badminton, Tenis Meja dan juga Seni. Khusus Badminton, dan tenis meja hanya dipertandingkan antar sivitas akademika yaitu mahasiswa, Dosen, dan karyawan, sedangkan seni hanya antar fakultas.

Acara Pembukaan yang berlangsung semarak di Planet Futsal Jl. Engku Putri Tanjungpinang tersebut juga dihadiri oleh Dekan FKIP UMRAH, Wakil Dekan I FISIP UMRAH , serta anggota DPRD Kepri, Fahmi Fikri.
Rektor UMRAH dalam sambutannya mengatakan bahwa dia sangat menyambut baik mendukung diadakannya kegiatan ini .

“Kegiatan yang dibiayai oleh BOPTN ini diharapkan dapat melahirkan bibit Olahraga dan Seni dari Kampus, karena bagaimana pun Potensi anak muda itu ada di Kampus” Kata Rektor UMRAH Prof. Maswardi.
“Selain itu diharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan potensi bibit unggul dari Olahraga dan Seni supaya dapat tampil di tingkat nasional” ujarnya.

Usai memberikan sambutan, Rektor didaulat untuk melakukan penyerahan piala rektor kepada ketua Panitia POMRAH I Tahun 2012, Falmi Yandri, S.Pi, M.Si yang dalam kesehariannya bertugas sebagai Pelaksana Ketua Jurusan Ilmu Kelautan UMRAH. Penyerahan Piala ini memiliki simbol bahwa Piala Rektor tingkat Universitas siap dipertandingkan melalui ajang POMRAH I Tahun 2012 ini.
Fahmi Fikri, Anggota Komisi IV DPRD Kepri juga didaulat untuk melakukan penyerahan piala bergilir tingkat Perguruan Tinggi kepada Ketua Panitia POMRAH, sebagai simbolis bahwa piala bergengsi di POMRAH I ini siap untuk diperebutkan. Piala ini cukup prestisius karena tingkat perguruan tinggi ini dikuti oleh hampir semua perguruan tinggi di Kepulauan Riau.

Usai Penyerahan piala kemudian dilakukan penandatanganan Bola Kaki oleh Rektor UMRAH, Prof Maswardi dan Fahmi Fikri. Bola yang sudah ditandatangani kemudian diserahkan kepada Ketua Wasit Pertandingan. Sebagai penghujung dari seremonial pembukaan, Rektor UMRAH, Fahmi Fikri dan Dekan FKIP, Abdul Malik M.Pd melakukan kick-off secara simbolis tanda pertandingan Futsal antar Perguruan Tinggi yang mempertemukan tim Panglima FC Jr. UMRAH dengan Tim Futsal Sekolah Tinggi Teknologi Indonesia (STTI) Tanjungpinang.

Kick-off secara Simbolis oleh Rektor UMRAH, Prof. Maswardi, Fahmi Fikri, dan dekan FKIP UMRAH, Abdul Malik M.Pd pada Pembukaan POMRAH 2012. Adi Pranadipa/umrah.ac.id

POMRAH I Tahun 2012 ini akan berlangsung hingga Senin (10/12). Venue pertandingan Futsal bertempat di Planet Futsal, Bola Voli di GOR Kacapuri, Badminton dan Tenis Meja di Chan Sporthall, sedangkan Seni di Gedung Aula Rektorat UMRAH Senggarang. Malam Penganugerahan Juara POMRAH akan diselenggarakan pada Selasa malam (11/12) di GOR Kacapuri sekaligus Malam Apresiasi Seni UMRAH. (dip)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini