Tanjungpinang-umrah.ac.id- Calon mahasiswa UMRAH yang terdaftar sebagai peserta Ujian Mandiri UMRAH sebanyak 658 orang mengikuti Ujian Tulis di Kampus Dompak dan Senggarang, Rabu (13/8). Ujian Mandiri ini merupakan jalur masuk UMRAH yang terakhir setelah SNMPTN dan SBMPTN yang telah usai tahapannya.

“Hasil dari Ujian Mandiri ini akan mengisi kuota terakhir dari kursi yang disediakan tahun ini untuk mahasiswa baru” ujar Panitia Ujian Mandiri UMRAH, Budi Primulia, ST.

Pria yang menjabat sebagai Kepala Bagian Akademik BAKK UMRAH ini menjelaskan bahwa dari dua tahapan Jalur masuk sebelumnya, SNMPTN dan SBMPTN, jumlah kursi yang disediakan dengan jumlah pendaftar ulang yang lulus sangat berbeda selisihnya.

“Dengan selisih yang hampir setengah itu maka memungkinkan kuota jalur mandiri dapat lebih banyak” Jelas Budi.

Pengumuman kelulusan calon mahasiswa jalur mandiri ini akan diumumkan pada hari Sabtu, (16/8) di laman resmi umrah, www.umrah.ac.id. Selanjutnya Kegiatan Pengenalan Kampus akan dilaksanakan mulai tanggal 26 Agustus pukul 07.00 WIB di Rektorat UMRAH Dompak.(dip)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini