TANJUNGPINANG – Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) Kepulauan Riau bersama Kepolisian Negara Republik Indonesia kembali lakukan penandatanganan nota kesepahaman bersama (MoU) terkait penyelenggaraan pendidikan, pengkajian, penelitian, pengabdian kepada masyarakat (tri dharma) dan pengembangan kelembagaan. Berlangsung di Kampus UMRAH Dompak, Tanjungpinang. Jumat (20/10/2023).

Secara desk to desk MoU antara UMRAH dan POLRI ditandatangani oleh Rektor UMRAH Prof. Dr. Agung Dhamar Syakti, S.Pi, DEA dan Asisten KAPOLRI Bidang Sumber Daya Manusia (As SDM KAPOLRI) Inspektur Jenderal Polisi Prof. Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum, M.Si, M.M. Tidak sebatas desk to desk namun Asisten KAPOLRI Bidang SDM mengutus KAROJIANSTRA SDM POLRI Brigadir Jenderal Polisi Drs. Sri Eko Pranggono untuk hadir secara langsung di Kampus UMRAH dalam rangka serah terima dokumen MoU serta melakukan diskusi kemitraan terkait implementasi kerja sama yang telah dijalin sebelumnya.

Rektor UMRAH, Prof. Dr. Agung Dhamar Syakti, S.Pi, DEA dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak Kepolisian Negara Republik Indonesia yang telah hadir di Kampus UMRAH. Dalam sambutannya Rektor Agung berkisah terkait salah satu wujud kerja sama yang telah dilakukan oleh UMRAH bersama POLRI. Dirinya menyebutkan bahwa di tahun 2016 yang lalu telah terjadi kecelakaan pesawat skytruck milik POLRI di perairan Lingga, dan dalam mewujudkan kerja sama yang ada maka UMRAH memutuskan untuk ikut turun dalam melakukan evakuasi korban kecelakaan pesawat tersebut. Dirinya menyebutkan delapan puluh persen jenazah korban yang terevakuasi adalah hasil pencarian oleh tim UMRAH.

Pada kesempatan itu, Prof. Agung berharap dari MoU yang dijalin dapat menjadikan UMRAH dan POLRI terus melakukan akselerasi dalam membangun SDM yang ada melalui kegiatan Tri Dharma serta kegiatan pengembangan kelembagaan. Usai sambutan Rektor, acara dilanjutkan serah terima dokumen MoU antara UMRAH dan POLRI yang dilakukan oleh Rektor UMRAH Prof. Agung Dhamar Syakti dan KAROJIANSTRA SDM POLRI Brigadir Jenderal Polisi Drs. Sri Eko Pranggono dengan disaksikan oleh jajaran pimpinan UMRAH dan perwakilan pimpinan dari POLDA Kepri.

Adapun ruang lingkup MoU tersebut diantaranya Pertukaran dan pemanfaatan data dan/atau informasi, program pendidikan vokasi, profesi, sarjana, magister, dan doktor, pengkajian, penelitian, pengabdian kepada masyarakat dan pengembangan kelembagaan, peningkatan kapasitas dan pemanfaatan SDM, pemanfaatan sarpras, serta implementasi program MBKM.

Acara berjalan lancar, serah terima dokumen MoU dan diskusi kemitraan yang dipimpin oleh Wakil Rektor bidang Kerja Sama Dr. Suryadi, SP, MH itu mendapat respon baik dari para audiens yang hadir. Pada kesempatan itu hadir juga beberapa perwakilan program studi yang telah menjalankan kerja sama bersama POLRI untuk menyampaikan output yang telah dihasilkan kepada KAROJIANSTRA SDM POLRI.

Turut hadir, Wakil Rektor bidang Keuangan dan Umum UMRAH, Dr. Nancy Willian, S.Si, M.Si, Wakil Dekan bidang Akademik dan Kerja Sama FISIP UMRAH, beberapa perwakilan program studi, serta tamu undangan lainnya.

Liputan & Dokumentasi: Rendi A. Saputra (Humas UMRAH)