Beranda blog Halaman 158

LP3M UMRAH Gelar PEKERTI Tahun 2017

0

Tanjungpinang – Lembaga Penelitian, Pengabdian Masyarakat, dan Penjaminan Mutu (LP3M) Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) kembali menggelar Pelatihan Pengembangan Keterampilan Dasar Teknik Instruksional (PEKERTI) Tahun 2017.

Tahun ini LP3M UMRAH menggandeng LP3M Universitas Jambi sebagai mitra. Kegiatan yang dibuka oleh Rektor UMRAH, Prof. Dr. Syafsir Akhlus, M.Sc ini dilaksanakan mulai dari Rabu (22/11/2017) hingga Jumát (24/11/2017) di Hotel Comforta Tanjungpinang.

“Tujuan umum yang ingin dicapai dari program ini adalah untuk meningkatkan dan mengembangkan pengetahuan dan wawasan tentang prinsip-prinsip pedagogik, metodologi dan keterampilan mengajar dosen di perguruan tinggi dalam rangka meningkatkan kualitas proses dan hasil belajar mahasiswa” ujar Ketua Panitia PEKERTI 2017, Firmansyah Kusasi.

Kegiatan yang diikuti oleh dosen-dosen muda UMRAH dan dosen-dosen yang sama sekali belum mengikuti PEKERTI ini menghadirkan beberapa narasumber antara lain; Prof. Dr. rer.nat. Rayandra Asyhar, M.Si, Prof. Dr. Ekawarna, M.Psi, Prof. Dr. Emosda, M.Pd. Kons, Dr. Drs. Syamsurizal, M.Si, Dra. Fatria Dewi, M.Pd.

Editor : Adi Pranadipa

Kontributor: Rendi (Humas)

 

 

 

 

Latih Computational Thinking, Prodi Teknik Informatika UMRAH gelar OKTI 2017

0

Senggarang – Event bagi siswa-siswi SMA/MA/MK Kepulauan Riau kembali digelar oleh Program Studi Teknik Informatika Universitas Martim Raja Ali Haji (UMRAH) dengan tajuk Olimpiade Komputer, Teknologi dan Informasi (OKTI) 2017. Event ini merupakan event olimpiade perdana yang melibatkan sekolah SMA/SMK/MA dari empat Kabupaten/Kota yaitu Kota Tanjungpinang, Kota Batam, Kabupaten Bintan dan Kabupaten Karimun.

Event yang digelar pada Sabtu(11/11/2017) ini diselaraskan dengan event lain yaitu Bebras Challenge yang merupakan sebuah ide dan inisiatif internasional dengan tujuan mempromosikan Computational Thinking (Berpikir dengan landasan Komputasi atau Informatika), bagi guru dan murid mulai dari kelas 3 SD, hingga masyarakat luas.

Tekad Matulatan, salah satu penggagas OKTI 2017, sedang menyampaikan tentang OKTI 2017 dan Bebras Challenge (Foto – Indri Junanda)

Menurut Tekad Matulatan, salah satu penggagas event ini, mengatakan bahwa OKTI 2017 dan Bebras Challenge 2017 merupakan event untuk siswa setingkat SMA, SMK dan MA dalam menjawab soal-soal yang menjadi landasan berpikir analitik. Kemampuan analitik ini sangat berperan besar dalam keilmuan bidang komputer. Event ini diharapkan dapat memacu semangat putra putri Indonesia untuk memajukan teknologi informasi tanah air supaya setara bahkan menjadi salah satu acuan dunia.

“kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan berpikir komputasi, Computational Thinking bagi siswa-siswi kita, kegiatan ini juga bukan hanya sekedar untuk mencari pemenang. Memang ini besifat perlombaan, namun juga bertujuan agar siswa belajar seperti apa Computational Thinking itu” ujarnya .

Event ini berlangsung selama sehari dan terdiri dari tiga sesi. Setiap siswa akan ditentukan memasuki sesi yang mana. Dalam soal yang diberikan pun ada dua kategori, yaitu kategori Algoritma dan Logika Matematika. Dalam menjawab soalnya pun event ini sudah menerapkan CAT (Computer Assisted Test), hasil dari pemenang juga ditampilkan secara langsung sehingga dapat diketahui kemajuan siswa dalam menjawab soal.

Di akhir perlombaan, Pemenang jatuh kepada SMAN 1 Tanjungpinang (Wirmantono juara 1 bidang algoritma, Nanda Ryaas Absar harapan 1 bidang algoritma), SMAN 3 Batam (Erlangga Kurnia Pangestu juara 2 bidang algoritma, Amar Fadil harapan 1 bidang logika matematika, Muhammad Hafizh Herti Arrabbani harapan 2 bidang  logika matematika), SMAS Katolik Santa Maria (Varianto Nakanaori juara 3 bidang algoritma dan harapan 1 bidang logika matematika), SMKS Kartini Batam (Nurul Isniati Sumarno juara 1 bidang logika matematika, Muhammad Arif Ferdiansyah juara 3 bidang logika matematika) , SMKS Maitreyawira (Jenny juara 2 bidang logika matematika), SMAN 1 Bintan Utara (Yuni Ayu Anggraini harapan 2 bidang algoritma), SMKN 4 Tanjungpinang (Siti Nuranisah harapan 3 bidang algoritma). Rencananya Kegiatan OKTI akan diselanggarakan secara rutin setiap tahun dengan mengundang seluruh SMA/SMK/MA di Wilayah Kepulauan Riau. (TI)

Pengumuman Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS Kemristekdikti di Lingkungan UMRAH Tahun 2017

0

Berikut kami sampaikan pengumuman mengenai Seleksi Kompetensi Bidang Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi di lingkungan Universitas Maritim Raja Ali Haji tahun 2017. 

 

Tingkatkan kapasitas institusi, UMRAH jalin kerjasama dengan Oracle Academy

1

Batam – Universitas Maritim Raja Ali Haji terus berkomitmen dalam peningkatan kapasitas institusi. Kali ini melalui kerjasama dengan Oracle Academy pada acara Oracle Academy Day yang diselenggarakan oleh Oracle Academy Indonesia di Universitas Universal Batam pada  Sabtu (21/10/2017).

Pada acara tersebut, Nurul Huda selaku Marketing Manager Oracle Academy Indoensia memaparkan bentuk kerjasama dan manfaat yang bisa diperoleh oleh institusi pendidikan di Indonesia. Hadir pada acara tersebut berbagai instansi pendidikan di wilayah Kepri (Sekolah Menengah dan Perguruan Tinggi). Sebagai perwakilan dari UMRAH hadir Ketua Jurusan dan Dosen Teknik Informatika Hendra Kurniawan, M.Sc.Eng dan Nurul Hayaty, M.Cs.

Keuntungan yang diperoleh UMRAH pasca bergabung sebagai anggota Oracle Academy adalah UMRAH dapat memanfaatkan berbagai fasilitas dan keuntungan yang ditawarkan oleh Oracle. Diantaranya dengan memanfaatkan standarisasi kurikulum pendidikan Ilmu Komputer dan Informatika khusus untuk pelajaran pemrograman Java, Database, SQL, dan PL/SQL.

Kurikulum tersebut digunakan Oracle pada dunia industri, sehingga nantinya mahasiswa UMRAH yang memiliki sertifikasi dari Oracle dapat memanfaatkan pada dunia kerja/industri.

Keuntungan lainnya berupa pemanfaatan pelatihan pada Oracle Academy secara gratis bagi dosen dan mahasiswa, bahkan bagi dosen disediakan Training of Trainer (ToT) agar proses penyampaian materi kepada mahasiswa sesuai dengan standar Oracle.

Secara institusi UMRAH juga dapat mengakses software industri terkemuka Oracle tanpa dipungut biaya, Software-software tersebut dapat digunakan dalam proses perkuliahan dan penelitian. Bagi dosen dan mahasiswa UMRAH yang ingin bergabung dengan Oracle Academy dapat langsung melakukan registrasi pada laman http://academy.oracle.com.

Kabar UMRAH